Thursday, March 29, 2012

Konsep Kinerja


Rue and Byard (1997:221) mendefinisikan kinerja bisnis sebagai hasil yang dicapai oleh suatu organisasi. Menurut Prawirosentono (1997:2), kinerja adalah hasil kerja yang dapat dicapai oleh seseorang atau sekelompok orang dalam suatu organisasi, sesuai dengan wewenang dan tanggung jawab masing-masing, dalam upaya mencapai tujuan organisasi bersangkutan secara legal, tidak melanggar hukum dan sesuai dengan moral maupun etika. Kinerja adalah hasil kerja kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh seorang pegawai dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya. Anwar Teguh Sulistiyani (2003:223) mendifinisikan kinerja seseorang merupakan kombinasi dan kemampuan, usaha dan kesempatan yang dapat di nilai dari hasil kerjanya. Sedangkan menurut Rivai (2004:309) Kinerja adalah merupakan perilaku yang nyata yang ditampilkan setiap orang sebagai prestasi kerja yang dihasilkan oleh karyawan sesuai dengan perannya dalam perusahaan.

Dari beberapa pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa kinerja adalah perumusan tujuan, terdapatnya kerja sama, sifatnya berkelanjutan, terjadi komunikasi dua arah dan terdapat umpan balik (feedback).

Kinerja adalah hasil kerja yang dapat dicapai oleh seseorang atau sekelompok orang dalam suatu organisasi, sesuai dengan wewenang dan tanggung jawab masing-masing, dalam upaya mencapai tujuan organisasi bersangkutan secara illegal, tidak melanggar hukum dan sesuai dengan moral maupun etika Prawirosentono, (1977:2)

Sedarmayanti (2001:30) mendefinisikan kinerja sebagai keluaran atau hasil dari suatu proses. Timpe (1993:47) menyatakan bahwa penilaian tingkat kinerja yang dikerjakan dengan jelas. Kinerja adalah tindakan-tindakan atau kegiatan yang dapat diukur (Waterhouse and Svensen, 1985:59). Pendapat yang senada juga dikemukakan oleh Wells and Spinks (1996) bahwa kinerja menunjukan hasil-hasil perilaku yang bernilai dengan criteria atau standar mutu. Berdasarkan beberapa pendapat diatas, peneliti dapat menyimpulkan bahwa kinerja adalah suatu prestasi yang dicapai oleh seorang guru sebagai hasil dari tindakan yang telah dilakukan secara terprogram menurut kriteria yang telah ditentukan baik oleh sekolah maupun pihak-pihak yang berwenang.

No comments:

Post a Comment